Monday, September 10, 2012

Internet dan Intranet

Posted by Unknown at 7:29 PM 0 comments
Internet (kependekan dari interconnection-networking) secara harfiah ialah sistem global dari seluruh jaringan komputer yang saling terhubung menggunakan standar Internet Protocol Suite (TCP/IP) untuk melayani miliaran pengguna di seluruh dunia. Manakala Internet (huruf 'I' besar) ialah sistem komputer umum, yang berhubung secara global dan menggunakan TCP/IP sebagai protokol pertukaran paket (packet switching communication protocol). Rangkaian internet yang terbesar dinamakan Internet. Cara menghubungkan rangkaian dengan kaedah ini dinamakaninternetworking.
Gambar jaringan internet:

Sebuah intranet adalah sebuah jaringan privat (private network) yang menggunakan protokol-protokol Internet (TCP/IP), untuk membagi informasi rahasia perusahaan atau operasi dalam perusahaan tersebut kepada karyawannya. Kadang-kadang, istilah intranet hanya merujuk kepada layanan yang terlihat, yakni situs web internal perusahaan. Untuk membangun sebuah intranet, maka sebuah jaringan haruslah memiliki beberapa komponen yang membangun Internet, yakni protokol Internet (Protokol TCP/IP, alamat IP, dan protokol lainnya), klien dan juga server. Protokol HTTP dan beberapa protokol Internet lainnya (FTPPOP3, atau SMTP) umumnya merupakan komponen protokol yang sering digunakan. Umumnya, sebuah intranet dapat dipahami sebagai sebuah "versi pribadi dari jaringan Internet", atau sebagai sebuah versi dari Internet yang dimiliki oleh sebuah organisasi.
Gambar jaringan intranet:

Saturday, September 8, 2012

Border Table (Ms. Excel)

Posted by Unknown at 9:59 PM 0 comments
Sebuah tabel akan tampak lebih menarik jika dilengkapi dengan bingkai atau garis tepi. Di bawah ini adalah panduan untuk membuat bingkai tabel

1. Blok semua sel yang akan dibuatkan bingkai (sel A3 sampai F15)

2. Hasilnya akan tampak seperti di bawah ini
3. Jika ingin melihat bentuk tabel sebenarnya, bisa lakukan print preview,
Pada toolbar pilih tombol Print Preview






4. Hasilnya akan tampak seperti di bawah ini

Anda bis amengatur zoom, margin, atau setup untuk mengatur tampilan sebelum di print
Klik tombol close untuk kembali ke lembar kerja
 



Dalam bahasan kali ini, kita akan mencoba membuat bingkai yang sedikit berbeda dengan bingkai pada bahasan sebelumnya.

1. Blok semua data (sel A3 sampai F15). Kemudian klik tombol bingkai pada toolbar. 

  2. Hasilnya akan tampak seperti di bawah ini
3. Blok semua data (sel A3 sampai F15).
4. Kemudian pada menu bar pilih Format => Cells...
5. Akan muncul kotak dialog berikut, pilih tab Border, pilih bingkai tunggal vertikal (lihat kotak warna merah), klik OK
 
6. Pastikan pengaturan bordernya seperti gambar di bawah
7. Klik OK, maka hasilnya akan tampak seperti di bawah ini




8. Blok sel A3 sampai F4, kemudian pilih tombol border (lihat panah merah) 
9. hasilnya akan tampak seperti di bawah ini
10. Klik sel C3, kemudian klik tombol border
11. Pada toolbar klik tombol print preview, hasilnya akan tampak seperti di bawah ini

 Source : http://artikelkomputerku.blogspot.com

Membuat Auto Number dengan Auto Fill (Ms. Excel)

Posted by Unknown at 9:58 PM 0 comments
Autonumber sangat penting dalam menghemat waktu mengetik data, jika data hanya sepuluh item mungkin autonumber tidak terlalu berguna tetapi jika data ada ratusan atau ribuan, maka autonumber sangat berguna. Contoh pembuatan autonumber:

1. Buat angka yang berurut, misalnya 1 pada sel A5 dan 2 pada sel A6, atau 1 dan 3 (untuk autonumber kelipatan)
Keterangan: sel A5 berarti (sel yang ada atau beralamat di kolom A baris ke 5), penamaan sel dimulai dengan kolom kemudian baris.

2. Blok (sorot) dengan cara klik pada sel A5 kemudian geser mouse ke sel A6
3. Arahkan mouse pointer ke pojok kanan bawah sel A6, tunggu hingga pointer mouse berubah menjadi tanda plus warna hitam, kemudian lakukan duoble klik
4. Jika berhasil, maka hasilnya akan nampak seperti gambar di bawah, excel akan otomatis mengisi sel baris sampai sejajar dengan dengan data yang ada di sel (kolom B)

source : http://artikelkomputerku.blogspot.com/

Menggabung Teks Dari Beberapa Sel (Ms. Excel)

Posted by Unknown at 9:56 PM 0 comments
Menggabung teks dari beberapa sel di Microsoft Excel 2003, akan sangat mudah buat teman-teman yang sudah familiar dengan excel 2003. Namun buat teman-teman yang masih pemula mungkin akan kesulitan menggabung isi dari beberapa sel menjadi satu kesatuan di dalam sebuah sel.


Postingan ini sebenarnya saya buat untuk mendukung tutorial customize browser Firefox, tutorial di excel 2003 yang berkaitan dengan customize mozilla ada 4 tahapan, jadi saya cicil postingannya agar tidak terlalu banyak pertanyaan dari teman-teman yang masih pemula saat saya membuat postingan tentang firefox tersebut.

Dalam postingan ini kita akan mencoba menggabungkan isi dua sel ke dalam sebuah sel.
Agar lebih mudah bisa lihat gambar di bawah ini:


Buat tabel seperti di bawah ini
1. Di kolom A isi dengan http://
Di kolom B isi dengan kompas.com , detik.com , dst
Kolom C di biarkan kosong karena akan akan diisi dengan formula yang bisa menggabungkan isi kolom A dan B..

2. Di sel C2 isi dengan formula
 A2&""&B2

Catatan:
Jika sel yang akan digabungkan ada 3 , misalkan sel A2 berisi  http:// , B2 berisi www. dan sel C2 berisi kompas.com
Maka untuk menghasilkan http://www.kompas.com di sel D2 , isi D2 dengan formula :

=A2&""&B2&""&C2

Kembali ke topik menggabung isi dua sel, setelah memasukkan formula  A2&""&B2 di atas, maka kita akan menghasilkan nilai di kolom C seperti gambar di bawah ini:
2. Di sel C2 isi dengan formula
 A2&""&B2

Catatan:
Jika sel yang akan digabungkan ada 3 , misalkan sel A2 berisi  http:// , B2 berisi www. dan sel C2 berisi kompas.com
Maka untuk menghasilkan http://www.kompas.com di sel D2 , isi D2 dengan formula :

=A2&""&B2&""&C2

Kembali ke topik menggabung isi dua sel, setelah memasukkan formula  A2&""&B2 di atas, maka kita akan menghasilkan nilai di kolom C seperti gambar di bawah ini:
Silahkan dicoba.Beberapa postingan lain yang membahas tentang excel bisa dilihat disini panduan excel 2003

source : http://artikelkomputerku.blogspot.com

Mengatur Warna Background dan Table (Ms. Excel)

Posted by Unknown at 9:54 PM 0 comments
Background tabel dapat diatur warnanya, demikian pula dengan teks sehingga bisa menonjolkan kolom atau baris tertentu.

1. Blok sel A3 sampai G4
Pada toolbar klik tombol Fill Color, pilih salah satu warna


2. Hasilnya akan tampal seperti gambar di bawah

3. Untuk mengatur warna teks, misalnya blok sel B5 sampai B15, kemudian pilih tombol Font C0lor, pilih salah satu warna, maka teks akan berubah warnanya seperti di bawah ini

  4. Untuk mengatur perataan teks , blok sel yang akan diatur, kemudian pilih tombol aligment (left, center, right)

source: http://9a-sabila.blogspot.com/2011/08/mengatur-warna-background-dan-table-ms.html

Membuat Diagram (Ms. Power Point)

Posted by Unknown at 9:50 PM 0 comments
Langkah-Langkah Membuat Diagram:

1) Klik Insert pada Menu Bar lalu pilih chart
2) Secara otomatis akan nampak tampilan sebagai berikut :
3) Perubahan terhadap nama, jumlah, maupun data-data lain hanya
dengan mengganti isi dari tabel pada Datasheet tersebut dan secara
otomatis diagramnya akan ikut berubah mengikuti data pada tabel
Datasheet
4) Bila sudah selesai klik di luar area Datasheet maka akan diperoleh
grafik yang diinginkan (untuk mengeditnya kembali dapat dilakukan
dengan me-“double click” diagram tersebut)
5) Untuk melakukan pengaturan lainnya dapat dilakukan dengan mengklik
kanan bagian-bagian diagram sehingga tampilannya akan dapat
disesuaikan sesuai keinginan

 3D View (untuk mengatur posisi chart secara keseluruhan)
Chart Type (untuk mengatur jenis diagram yang
diinginkan)
Chart Option (untuk pemberian nama sumbu, legenda,
label)

source:http://9a-sabila.blogspot.com/2011/09/membuat-diagram-ms-power-point.html

10 Tokoh yang Berpengaruh Di Dunia Internet

Posted by Unknown at 9:48 PM 0 comments
01. Claude Shannon

Dikenal sebagai "bapak dari teori informasi modern," Claude Shannon menerbitkan sebuah makalah yang berpengaruh pada tahun 1948, "Sebuah Teori Matematika Komunikasi," yang memfomalkan studi saluran komunikasi. Dengan membentuk batas pada efisiensi komunikasi dan menghadirkan tantangan untuk menemukan kode untuk meningkatkan efisiensi, Shannon mengembangkan fondasi dasar yang mendasari Internet.


02.Paul Baran

Seat meneliti jaringan komunikasi survivable di RAND Corporation tahun 1959, Baran mengembangkan dan menggambarkan arsitektur data untuk jaringan komunikasi packet-switched. Gambaran, rinci dalam serangkaian makalah dengan judul "On Distributed Communications," akan terbukti menjadi dasar umum di belakang arsitektur Internet.


03. Bob Taylor

Pada akhir tahun 1960, Bob Taylor meyakinkan Departemen Pertahanan AS untuk mengembangkan jaringan komunikasi, yang akhirnya akan menjadi ARPANet, militer prekursor untuk Internet.
Dia menulis sebuah makalah yang berpengaruh, “The Computer as a Communication Device,” (Komputer sebagai Alat Komunikasi), kata pria ini, dunia akan segera dapat berkomunikasi dengan lebih efisien melalui komputer daripada tatap muka-. Makalah ini menggambarkan tentang bagaimana Internet akan menjadi di masa depan


04. Douglas Englebart

Seorang peneliti di Stanford, Augmentation Research Center Englebart adalah simpul kedua pada ARPANet pada Oktober 1969. Dia mengembangkan Pusat Jaringan Informasi di Stanford, yang kemudian menjadi registry nama domain, atau database daftar setiap website di Internet.
Sangat menarik untuk dicatat bahwa Sergey Brin dan Larry Page, para pengembang Google , juga kuliah di Stanford 30 tahun kemudian.Dia juga menemukan mouse


05. Larry Roberts

Ilmuwan kepala di Kantor Tehnik Pengolahan Informasi ARPA tahun 1966 , dia memimpin pengembangan ARPANet. Dia juga mendirikan Telenet, paket-switched jaringan pertama penyedia dan prekursor untuk perusahaan seperti Comcast dan Verizon. Telenet sekarang dimiliki oleh Sprint dan merupakan bagian dari jaringan data mobile.


06. Vint Cerf

Seorang legenda di komunitas internet awal, Cerf adalah manajer program ARPA 1976-1982. Bersama Bob Kahn dia membantu merancang protokol TCP / IP yang digunakan oleh ARPANet awal dan Internet saat ini, dan ia mendirikan Komuntias Internet Society dan ICANN (Internet Corporation for Assigned Names and Numbers)
ICANN adalah bagian mendasar tentang dari dan bagaimana Internet diatur.


07. Paul Mockapetris

bersama dengan Jon Postel, Paul Mockapetris merancang dan mengembangkan DNS, atau arsitektur nama domain.
Ketika Anda mengetik alamat situs web ke dalam kotak pencarian, Anda dapat berterima kasih pada Mockapetris dan Postel karena telah merancang bagaimana membuat tindakan untuk menemukan situs web yang Anda inginkan.


08. David Clark

Internet tumbuh pesat antara tahun 1981 dan 1989, dan keputusan yang dibuat kemudian mempengaruhi pada jaringan yang nantinya akan digunakan.Clark adalah arsitek protokol utama untuk Internet selama menjabat sebagai ketua Dewan Kegiatan Internet, dan dia memberikan pengaruh yang signifikan dalam pembentukan peraturan yang mengatur Internet.


09. Steve Wolff

Sebagai Direktur Divisi Jaringan dan Komunikasi di National Science Foundation (NSF) pada tahun 1986, Steve Wolff mengelola pengembangan NSFNet, salah satu prekursor untuk Internet.
Dia mengkonsep dan memimpin Gigabit Testbed, sebuah proyek bersama antara NSF dan Departemen Pertahanan yang dirancang untuk membuktikan bahwa jaringan bisa beroprasi pada kecepatan gigabit. Keberhasilannya membantu membuka jalan untuk mengubah Internet dari jaringan komunikasi secara sempit berfokus ke Internet global yang luas seperti hari ini.


10. Marc Andreesen dan Eric Bina

Ini mungkin tampak seperti murahan untuk menambahkan pelopor tambahan untuk membuat daftar ini 11, tapi
Butuh dua pelopor untuk mengembangkan Mosaic, browser Internet pertama. Mereka mengambil semua prestasi pelopor sebelumnya dan diterjemahkan ke dalam antarmuka dengan grafis yang mudah digunakan. Hal ini berlangsung jauh ke arah mengubah Guna Internet dari yang sebelumnya Internet hanya digunakan oleh ilmuwan berpendidikan tinggi sehingga bisa digunakan oleh orang - orang pada umumnya..
Ini adalah hanya beberapa dari banyak pelopor yang membuat Internet dimungkinkan untuk berkembang dan digunakan seperti hari ini. Setiap individu yang mengembangkan cara yang lebih baik dalam transmisi informasi, kecepatan mengatur aliran data atau meningkatkan kontribusi dalam beberapa cara untuk pengembangan Internet yang kita kenal sekarang.

Jenis-jenis Jaringan Komputer

Posted by Unknown at 9:40 PM 0 comments
1. Local Area Network (LAN) 
Local Area Network (LAN), merupakan jaringan milik pribadi di dalam sebuah gedung atau kampus yang berukuran sampai beberapa kilometer. LAN seringkali digunakan untuk menghubungkan komputer-komputer pribadi dan workstation dalam kantor suatu perusahaan atau pabrik-pabrik untuk memakai bersama sumberdaya (misalnya printer) dan saling bertukar informasi. 

2. Metropolitan Area Network (MAN) 
Metropolitan Area Network (MAN), pada dasarnya merupakan versi LAN yang berukuran lebih besar dan biasanya menggunakan teknologi yang sama dengan LAN. MAN dapat mencakup kantor-kantor perusahaan yang letaknya berdekatan atau juga sebuah kota dan dapat dimanfaatkan untuk keperluan pribadi (swasta) atau umum. MAN mampu menunjang data dan suara, bahkan dapat berhubungan dengan jaringan televisi kabel. 

3. Wide Area Network (WAN) 
Wide Area Network (WAN), jangkauannya mencakup daerah geografis yang luas, seringkali mencakup sebuah negara bahkan benua. WAN terdiri dari kumpulan mesin-mesin yang bertujuan untuk menjalankan program-program (aplikasi) pemakai. 

4. Internet 
Sebenarnya terdapat banyak jaringan didunia ini, seringkali menggunakan perangkat keras dan perangkat lunak yang berbeda-beda. Orang yang terhubung ke jaringan sering berharap untuk bisa berkomunikasi dengan orang lain yang terhubung ke jaringan lainnya. Keinginan seperti ini memerlukan hubungan antar jaringan yang seringkali tidak kampatibel dan berbeda. Biasanya untuk melakukan hal ini diperlukan sebuah mesin yang disebut gateway guna melakukan hubungan dan melaksanakan terjemahan yang diperlukan, baik perangkat keras maupun perangkat lunaknya. Kumpulan jaringan yang terinterkoneksi inilah yang disebut dengan internet. 

5. Jaringan Tanpa Kabel 
Jaringan tanpa kabel merupakan suatu solusi terhadap komunikasi yang tidak bisa dilakukan dengan jaringan yang menggunakan kabel. Misalnya orang yang ingin mendapat informasi atau melakukan komunikasi walaupun sedang berada diatas mobil atau pesawat terbang, maka mutlak jaringan tanpa kabel diperlukan karena koneksi kabel tidaklah mungkin dibuat di dalam mobil atau pesawat. Saat ini jaringan tanpa kabel sudah marak digunakan dengan memanfaatkan jasa satelit dan mampu memberikan kecepatan akses yang lebih cepat dibandingkan dengan jaringan yang menggunakan kabel.

Sejarah Jaringan

Posted by Unknown at 9:37 PM 0 comments
Tahun 1943, pertamakali konsep jaringan lahir di amerika dari sebuah proyek riset harvard university yang dipimpin Prof. H. Aiken dan Proyek tersebut hanyalah memanfaatkan sebuah perangkat komputer untuk dipakai bersama dalam mengerjakan program dengan proses beruntun (Batch Processing)
Tahun 1950, terciptanya jenis komputer besar dengan super komputer melayani beberapa terminal yang dikenal dengan nama TSS (Time Sharing System). TSS bekerja dengan konsep distribusi proses berdasarkan waktu, dimana pada sistem TSS beberapa terhubung secara seri ke sebuat host komputer
Tahun 1970, dengan super komputer menggunakan konsec Distributed Processing dimana dalam pekerjaan ini komputer mengerjakan sebuah pekerjaan besar secara paralel dengan melayani beberapa terminal yang tersambung secara seri setiap host.
Tahun 1975, pengembanga jaringan oleh pabrik komputer IBM dengan Format SNA (System Network Architecture) yang merupakan protokol untuk menghubungkan beberapa tipe komputer IBM

Perbedaan Internet dan Intranet

Posted by Unknown at 9:35 PM 0 comments
Internet, mungkin sudah tidak asing lagi dengan kata internet ya kan? karena sekarang ini internet sudah menjadi suatu kebutuhan, tapi tau nggak apa sih itu Internet? ya oke, Internet merupakan singkatan dari "Interconnection Networking" yang memiliki pengertian hubungan komputer dengan berbagai tipe yang membentuk sistem jaringan yang mencakup seluruh dunia jalur telekomunikasi seperti telepon, radio link, satelit, dan sebagainya.
contoh sistem jaringan Internet
Intinya, Internet merupakan sekumpulan komputer yang terhubung menjadi satu yang ada diseluruh dunia. dalam mengatur integrasi dan komunikasi jaringan komputer ini digunakan protokol yaitu TCP/IP. TCP Berfungsi memastikan bahwa semua hubungan bekerja dengan benar, sementara IP berfungsi untuk menentukan rute terbaik transmisi data

Sebenarnya Intranet prinsipnya sama seperti Internet namun dalam ruang lingkup lokal, jadi Intranet merupakan sistem jaringan komputer dalam ruang lingkup lokal, jadi layananya terbatas tidak seperti Internet. Intranet biasanya dipakai oleh perusahaan, lembaga pendidikan, organisasi dan lainlain, Internet juga menggunakan TCP/IP.

Intinya perbedaan Internet dan Intranet hanya dari jangkauannya saja, Intranet dan Internet sama-sama sebuah sistem jaringan yang membedakannya Internet mencakup seluruh dunia, nah kalau Intranet terbatas (jaringa lokal).

source: http://9a-sabila.blogspot.com/2011/08/apa-perbedaan-internet-dan-intranet.html
 

Yarra's blog Copyright © 2012 Design by Antonia Sundrani Vinte e poucos